BANTU KASIH MAKAN SI POPON YA ...


Read the other

Rabu, 01 Mei 2013

Cara Debate

Berbahagyalah kamu yang terpilih sebagai debater dimanapun kamu sekarang :)
karena lambat laun kamu akan ngerasain bagaimana kuatnya perubahan cara berfikir kamu atas segala masalah di dunia ini dengan kata kunci "do it by ur self" yang maksudnya cobalah berfikir sendiri materi debat kamu tanpa campur tangan mbah google kecuali untuk pencarian status quo ya....

Nah sekarang aku mau berbagi pengetahuan mengenai debat semampuku
dimulai dari istilah-istilah yang akan sering kita gunakan dalam debate


- Motion : tema atau judul yang akan kita perdebatkan
- Case    : kasus yang akan muncul dibalik pro/kontra motion
- Impact : dampak dari pro/kontra motion
- Adjudicator : juri
- Government team : team + (pendukung motion)
- Opposition team   : team - ( penolak motion)
- Policy : kebijaksanaan
- Status quo : keadaan saat ini
- Further Implication : sama dengan impact

Tugas masing-masing speaker 

(+) team :
1st :  - Cari definisi dari motion yang ada        
        - Mencari case di status quo yang bersangkutan dengan motion   
        - Menyampaikan garis besar yang akan disampakan oleh lawan beserta pembagian tugas tiap2 pembicara              - Menyampaikan argument berdasarkan tugas pembicara pertama
        - Meringkas poin-poin argument yang telah disampaikan

2nd:  - Menyanggah semua hal yang dikatakan lawan yang merusak argumen pembicara pertama

        - Membawakan argument baru berupa further implication dari semua argument pembicara pertama
        - Merangkum poin-poin argument pembicara pertama dan argment sendiri

3rd:  - Menyanggah semua perkataan lawan yang sudah disampaikan 2nd speaker dan sanggahan baru

       - Merangkum semua argument dari 1st speaker- 2nd tanpa membuat argumen baru *HARUS*
       - Membawakan contoh2 baru tanpa membuat argument baru
       - Meringkas poin-poin penting team

untuk (-) perbedaan hanya terdaat pada 1st speaker yang tdk perlu memberikan definisi motion (kecuali definisi yang diberikan (+) salah maka berharhak membuat/mengganti) 


Tips penting !

- analisa dulu motion yang dihadapi berupa Judgement atau Proposal
- perkecil jumlah mengucapkan I THINK
- jangan sampai pembicaraan kamu out of topic atau too far
- tips mudah menghancurkan argument lawan adalah dengan mencari inti argument mereka lalu kamu sanggah
- tatapan ke juri ya jangan ke lawan
- sebutkan kekurangan dari lawanmu yang berupa sanggahan argument maupun tugas2 pembicara yang tak dilaksanakan contoh : "blur definition from the 1st speaker, no fact and no further from 2nd speaker of + team"

let's unite through debate guys :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar